Selasa, 11 April 2017

DRC Belajar Ke Riau Pos



Jumat,17 Februari 2017. Hari dimana Dewan Redaksi Cendana belajar ke Riau pos. Yaitu media terbesar di Propinsi Riau. Yang terletak di Pekanbaru,Riau



Memulai perjalanan jam 10:00 dari SMAS Cendana Mandau dan tiba pukul 02:15 di pekanbaru, DRC langsung menuju gedung graha pena milik Riau pos. Dalam gedung ini terdapat beberapa media, antara lain: Riau pos, Pekanbaru express, MX, Pos metro, dan Riau TV



Kedatangan DRCpun disambut hangat oleh bapak Marrio Kisaz selaku koordinator halaman zetizen Riau pos dan bapak Syabrul Mukhlis selaku penanggung jawab halaman for us dan penanggung jawab liputan kota 

Lalu, DRC memasuki ruangan rapat Riau pos dan berbincang mengenai sejarah dan tentang Riau pos lebih dalam. Dan juga beberapa dari pengurus DRC juga menyampaikan pertanyaan, yang salah satunya adalah, "Apa dampak dari sosial media dan bagaimana cara Riau pos untuk mengatasinya". Lalu pak Marrio menjawab, "Sosial media membuat para pemuda kurang gemar untuk membaca koran, maka dari itu kami menyediakan Riaupos.co yaitu online news yang bisa diakses lewat internet  dan zetizen yaitu majalah khusus untuk remaja". 






1 jam lebih didalam gedung graha pena, lalu DRC pamit untuk kembali ke Duri dan memberikan sebuah cendera mata untuk Riau pos. Yang diberikan oleh bapak Albohari kepada bapak Marrio Kisaz. 

Semoga kedatangan DRC ini dapat berguna dan menambah semangat pengurus DRC sebagai redaktur SMAS Cendana Mandau. Terima kasih













Tidak ada komentar:

Posting Komentar